Logo

Sosialisasi Peluang Kerja ke Luar Negeri, Kepala BP2MI Tekankan Edukasi Jadi PMI Prosedural

Diposting pada tanggal 9 Agustus 2023
Sosialisasi Peluang Kerja ke Luar Negeri, Kepala BP2MI Tekankan Edukasi Jadi PMI Prosedural

Bandung, BP2MI (30/9) – Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani memberikan sosialisasi meraih peluang kerja ke luar negeri serta memberikan edukasi tentang pentingnya menjadi Pekerja Migran Indonesia (PMI) prosedural.

Kali ini kegiatan sosialisasi dilakukan di Graha Wirakarya, Bandung, Kamis (30/9/2021) kepada ratusan siswa dan mahasiswa dari SMK Wirakarya 1 dan 2, Politeknik Pajajaran, Sekolah Tinggi Kesehatan Indonesia (STKINDO) Wirautama, dan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Wirakarya Training Center.

Benny mengingatkan, bahwa masyarakat perlu mengetahui perbedaan dari PMI prosedural dan non-prosedural. Ia mengimbau untuk meninggalkan pola pikir lama yang menganggap bahwa PMI adalah pekerjaan rendah.

Selain itu, lanjut Benny, ada pula asumsi di masyarakat bahwa bekerja di luar negeri adalah pilihan yang kurang tepat. “PMI adalah pekerjaan terhormat. Setiap tahunnya, PMI menyumbangkan devisa sekitar Rp 159,6 triliun bagi negara ini. Itu sumbangan devisa terbesar kedua, setelah sektor migas. Oleh karena itu, kita perlu menempatkan PMI sebagai warga negara VVIP (very very important person) dengan perlakuan hormat negara dalam bentuk pelayanan dan pelindungan,” pungkas Benny.

Benny mengimbau, masyarakat untuk selalu berhati-hati saat mencari informasi peluang kerja ke luar negeri agar terhindar dari sindikat penempatan ilegal PMI. Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI), lanjut Benny, dapat mengunjungi Unit Pelaksana Teknis (UPT) BP2MI yang tersebar di seluruh Indonesia untuk mendapatkan berbagai informasi peluang kerja dengan mudah.

“Mengikuti perekrutan secara prosedural akan membuat PMI menjadi bermartabat dan sukses. Jangan ikut bujukan para calo. Maling dan mafia dengan praktik kotornya akan menggilas kepentingan CPMI atau masyarakat Indonesia pada umumnya,” imbuh Benny.

Benny menggatakan, kemudahan lain dari BP2MI yang bekerja sama dengan BNI dalam bentuk Kredit Tanpa Agunan (KTA). “PMI adalah pahlawan devisa yang sudah selayaknya diperlakukan hormat negara. Sudah saatnya untuk modal bekerja PMI tidak lagi menjual harta benda milik keluarga atau meminjam uang ke rentenir yang akan menjerat masa depan mereka. Ini adalah keberpihakan pemerintah kepada masyarakat,” tegas Benny.

Hadir pula dalam acara ini perwakilan dari Riki Purwandana selaku Kepala Seksi Penempatan Kerja dan Transmigrasi Dinas Ketenagakerjaan Kota Bandung, Asep Dedi selaku Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Ciparay, Muhammad Ulin selaku Vice President Divisi Product Development BNI, dan Fredy Agnes Situmorang selaku Kepala Seksi Penyiapan Penempatan UPT BP2MI Bandung. * (Humas/CLN)

Versi cetak

Related Keywords

kampus

Artikel Terkait


TRIBUN WIKI: 15 Perguruan Tinggi di Bandung yang Punya Program Pendidikan Kesehatan

TRIBUN WIKI: 15 Perguruan Tinggi di Bandung yang Punya Program Pendidikan Kesehatan

9 Agustus 2023
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG- Program pendidikan kesehatan tentunya masih diminati hingga saat ini. Ilmu kesehatan adalah kelompok disiplin ilmu terapan, yang ...


STKINDO Lakukan Studi Banding ke STIKes Budi Luhur Cimahi

STKINDO Lakukan Studi Banding ke STIKes Budi Luhur Cimahi

9 Agustus 2023
KampusHebat.com — Studi banding merupakan suatu kegiatan yang dilakukan dengan tujuan menambah wawasan dan pengetahuan yang akan diterapkan kedepannya unt...


Pernahkah kamu merasa suatu ketika trafik

Pernahkah kamu merasa suatu ketika trafik

25 Desember 2017
Pernahkah kamu merasa suatu ketika trafik pada blog/website yang kamu miliki mengalami perubahan secara dratis? Lebih tepatnya jumlah visitor jatuh merosot tajam dari bulan-bulan s...


Web programmer itu job descnya adalah coding website

Web programmer itu job descnya adalah coding website

25 Desember 2017
Pada dasarnya, web programmer itu job desc-nya adalah coding website. Tapi kenyataannya, makin kesini makin banyak klien yang minta SEO (search engine optimization) juga. Masalahn...


CMS yang sudah siap pakai dan sifatnya gratis

CMS yang sudah siap pakai dan sifatnya gratis

25 Desember 2017
Saat ini, hampir semua layanan pembuatan website pasti menawarkan paket yang di dalamnya sudah termasuk fitur Content Management System, atau yang disingkat CMS. Fitur ini sangat p...

Artikel Terkini

Kalender Harian

« May 2024 »
Minggu
Senin
Selasa
Rabu
Kamis
Jumat
Sabtu
28 29 30 1 2 3 4
5 6 7 8 9 10 11
12 13 14 15 16 17 18
19 20 21 22 23 24 25
26 27 28 29 30 31 1
2 3 4 5 6 7 8

Shoutbox

Statistik Website

Visitors :24952 Visitor
Hits :304596 hits
Month :11012 Users
Today : 70 Users
Online : 3 Users

Example of Widget

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque laudantium.